Evaluasi dan Koordinasi Pamong "Dana Desa Harus di Optimalkan"
infoPleret- Rapat Koordinasi seluruh Pamong Kaurahan Pleret pada Senin, 22 Mei 2023 di Ruang Rapat Kalurahan Pleret yang dihadiri oleh seluruh Pamong Kalurahan Pleret termasuk Dukuh. Koordinasi dimulai dengan membaca basmallah yang dipimpin oleh MC yaitu Rifqi Fatoni. Lurah Pleret, Taufiq Kamal menyampaikan tentang Pengelolaan Dana Desa bahwa uang yang masuk keluar harus dioptimalkan, semakin dananya banyak yang direalisasikan maka semakin bagus. Dan dana yg Sudah masuk direkening kalurahan, lurah berharap bisa segera dicairkan dan dikerjakan. Seperti Dana Keistimewaan dari Paniradya yaitu RTLH sejumlah 250 juta sudah cair dan juga PPBMP sejumlah 300 juta untuk 6 pedukuhan sudah cair yaitu Padukuhan Gunungan, Trayeman, Kauman, Gunungkelir, Kedaton,Â
Penggunaan Dana Desa di Kalurahan Pleret sejauh ini baru mencapai 48%, lurah menghimbau kepada para PK untuk merealisasikan kegiatannya agar bisa mencapai angka 50%. Target PBH (Bagi Hasil Pajak) saat ini sudah mencapai 50 persen dari target. Dan kedepannya diharapkan pada Pemilihan Bamuskal yang akan datang outputnya masyarakat bisa mengetahui tentang Bamuskal sebagai wakil dari masyarakat.
Carik Kalurahan Pleret, Iwan Alim Sunu Purwoko juga menyampaikan masukan dari hasil koordinasi kemarin jika ada kunjungan belum ada masukan untuk PAD, mohon didiskusikan dan Evaluasi Perkal tentang Pungutan Desa.
Siang hari ini Agenda Danarta dan tim mengunjungi penyewa tanah kas bersama Pak Dukuh yang sudah terjadwal, hari ini agendanya Padukuhan Kanggotan, Kauman dan Pungkuran.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin