Resep Membuat Takoyaki
30 April 2019
Vaksin
Dibaca 331 Kali
infoPleret- Cara membuat Takoyaki
Bahan:
- 100 gram tepung terigu
- 350 ml air/susu cair
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt kecap ikan
- 1 sdt bawang putih halus
- 1 butir telur
- 1 batang daun bawang (cincang halus)
- Keju atau ikan tuna goreng (iris kecil-kecil untuk isian)
Cara Membuat:
- Blender atau campur rata semua bahan kecuali keju atau ikan tuna.
- Jika semua bahan sudah tercampur rata, sisihkan sebentar.
- Panaskan cetakan kue cubit yang telah diberi sedikit minyak di dalamnya. Gunakan api kecil atau sedang saja.
- Tuang adonan takoyaki yang sudah tercampur rata hingga setengah bagian.
- Tambahkan potongan keju atau ikan tuna ke dalamnya, balik adonan.
- Tambahkan sedikit lagi adonan dan bolak-balik hingga membentuk bulatan.Masak hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang.
- Angkat takoyaki yang telah matang dengan cara ditusuk pakai tusuk sate atau garpu.
- Sajikan selagi masih hangat.
Sumber : www.vemale.com
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin