Pesta Demokrasi Dusun Trayeman

25 Februari 2018
TSALIS NUR SHOLIKHAH
Dibaca 323 Kali
Pesta Demokrasi Dusun Trayeman

infoPleret- Hari yang ditunggu tunggu oleh warga Trayeman pun tiba. Pesta demokrasi Dusun Trayeman dilaksanakan pada hari Minggu, 25 Februari 2018. Bertempat di Gedung TPA, pada pukul 07.00 - 10.00 WIB warga mulai berdatangan untuk memberikan hak pilih mereka. Panitia penyelenggara untuk pertama kalinya melaksanakan pemilihan secara serentak untuk 4 organisasi. Yakni pemilihan ketua dan wakil Takmir, ketua dan wakil pokgiat, ketua dan wakil PKK, serta ketua dan wakil pemuda.

Disela tugasnya sebagai Ketua Panitia pada pemilihan serentak ini, Yanuar (24) menjelaskan bahwa jumlah pemilih pada pemilihan serentak kali ini sebanyak 368 orang. Untuk kandidatnya, dari masing-masing RT di Dusun Trayeman mencalonkan 3 orang untuk setiap organisasi. Berhubung di Dusun Trayeman terdapat 3 RT, sehingga sebanyak 9 kandidat di masing-masing organisasi pada pemilihan serentak kali ini. Beliau juga berharap, kepada ketua dan wakil yang terpilih dapat mengemban amanah yang telah diberikan, serta dapat mengabdi kepada masyarakat dengan baik.

Pamong Desa Pleret, Kasi Pemerintahan, Bapak Prapta Hadi Susila dan Kasi Pelayanan, Bapak Anang Jatmiko, yang merupakan warga Trayeman juga memberikan hak pilih mereka dalam pemilihan serentak hari ini. Bapak Anang Jatmiko juga ikut serta dalam kepanitiaan pemilihan serentak Dusun Trayeman. Beliau mengaku sangat bersyukur dapat berkontribusi langsung dalam hal ini.

Selain pelaksanaan pemilihan serentak, pihak panitia penyelenggara bekerja sama dengan warga yang ahli dalam bidang otomotif memberikan service motor secara gratis kepada masyarakat. Bagi yang menginginkan ganti oli, pihak panitia tidak memberikan oli secara gratis, akan tetapi warga harus membawa sendiri dari rumah.