Kepala Desa Se Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara Belajar "Desa Digital" Ke Kalurahan Pleret

10 Agustus 2023
Yuono Purwanto
Dibaca 440 Kali
 Kepala Desa Se Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara Belajar

Info Pleret. Pemerintah Kalurahan Pleret pada hari Kamis (10/08/2023) menerima kunjungan kerja dari Kepala Desa atau Keuchik se Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara Propinsi Aceh. Sekitar pukul 09.00 WIB rombongan Kepala Desa berjumlah 24 orang yang dipimpin Ketua Forum Keuchik Kecamatan Langkahan Bapak Abdullah Husein tiba di Kalurahan Pleret. Rombongan disambut oleh Panewu Pleret, Lurah Pleret beserta Pamong dan Ketua Bamuskal Kalurahan Pleret.

Dalam sambutannya Ketua Forum Keuchik Bapak Abdullah Husein menyampaikan maksud kedatangannya ke Kalurahan Pleret yaitu untuk belajar mengenai "Desa Digital". Selanjutnya berharap ilmu dan pengetahuan tentang desa digital ini bisa ditiru dan diterapkan di Langkahan.

Lurah Pleret Bapak Taufiq Kamal, S.Kom., M.Cs dalam paparannya menyampaikan pentingnya digitalisasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Dengan digitalisasi  ini bisa mempermudah Pemerintah Desa dalam merumuskan permasalahan yang ada kemudian mencarikan solusi atau penyelesainnya berdasarkan data data yang ada. Selain itu dengan digitalisasi Pemerintah Desa juga bisa menciptakan good goverment atau pemerintahan yang baik dan transparan. Semua aktifitas kerja perangkat desa bisa terpantau oleh masyarakat. Demikian juga pemasukan dan belanja dalam APBDes dapat dipantau secara real time oleh masyarakat. Namun Lurah Pleret juga menyampaikan digitalisasi hanya merupakan alat bukan merupakan tujuan. Dan Sumber Daya Manusia yang menjalankan digitalisasi ini juga sangat penting. Diharapkan  dengan digitalisasi ini bisa mempercepat Pemerintahan Desa dalam meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat.