Bahas Program Kerja, TP-PKK Kalurahan Pleret Gelar Rapat Pengurus
infoPleret- Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalurahan Pleret, menggelar rapat koordinasi di Ruang Rapat Dukuh, Senin (29/03). Rapat Koordinasi diikuti Ketua/Pengurus masing-masing Pokja, Poksus dan pengurus harian,
Kegiatan ini dibuka oleh Ketua TP-PKK Kalurahan Pleret Ibu Whestri Widajani,SE. Ketua menyampaikan, rapat yang dimaksud untuk mengetahui Program Kerja dari masing-masing Pokja dengan memperhatikan Program Kerja Kalurahan Pleret dan hasil kerja rapat PKK Kabupaten. Seandainya usulan program kerja ini tidak bisa dilaksanakan dalam tahun ini, akan diupayakan di tahun berikutnya.
PKK sebagai mitra pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, kita harus menyusun program kerja yang terencana dan tepat sehingga hasil yang dicapai akan menyatu dengan program pemerintah Kalurahan Pleret.
"Untuk semua usulan program kerja masing-masing pokja dapat diterima dengan baik dan bagi yang belum menentukan jumlah nominal anggaran yang dibutuhkan bisa segera dibuatkan rincian anggaran, jangan sampai apa yang kita dapat tidak sesuai dengan yang kita butuhkan untuk melaksanakan program kerja tersebut,"tegas Whestri Widajani dalam sambutannya. (Orisya)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin