TANGGULANGI MASALAH KESEHATAN, KKN Stikes Surya Global Gelar MMD II
infoPleret- Bertempat di Pendopo Rumah Dukuh Kauman, mahasiswa KKN Stikes Surya Global Yogyakarta melaksanakan Musyawarah Masyarakat Dusun (MMD) II pada hari Selasa, 20 Maret 2018. Acara yang dimulai Pukul 20.00 WIB dihadiri oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Pleret sera tokoh-tokoh masyarakat Dusun Kauman, khususnya RT 01, RT 06, dan RT 07.
Setelah dilakukan pengamatan terhadap permasalahan-permasalahan yang terjadi di Dusun Kauman, KKN Stikes Surya Global akan mencoba mengatasi permasalahan dengan melakukan program kerja seperti pemeriksaan lansia, perencanaan penanaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA), dan pengelolaan sampah masyarakat. Mahasiswa KKN yang beranggotakan 6 orang tersebut berharap semoga program-program kerja yang telah direncanakan dapat berjalan dengan lancar dan dapat memberikan manfaat untuk masyarakat Dusun Kauman.
Â
Â
Â
(wal)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin