Musdes Pembentukan Pokdarwis

29 April 2021
Demo
Dibaca 368 Kali
Musdes Pembentukan Pokdarwis

infoPleret- Bertempat di Pendopo Pertemuan Kawasan wisata Banyu Kencono, Lurah Pleret beserta pamong kalurahan mengadakan Musyawarah Desa/Kalurahan dalam rangka penyusunan dan pembentukan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), Rabu (28/04). Kegiatan ini diikuti oleh beberapa tokoh masyarakat, para pelaku pariwisata, dan pengelola-pengelola wisata lokal.

Kelompok Sadar Wisata atau yang lazim disingkat Pokdarwis merupakan kelompok masyarakat yang bertugas menjaga dan mengembangkan wisata. Pada pembentukannya, Pokdarwis tidak lepas dari aturan yang dibuat oleh pemerintah. Artinya dari sini dapat dilihat bahwa keberadaan Pokdarwis memiliki dasar hukum yang kuat. Sedangkan, tujuan dan sasaran penyusunan pedoman tujuan penyusunan pedoman Pokdarwis adalah menyediakan pedoman dalam rangka pembentukan dan pembinaan Kelompok Sadar Wisata yang dapat digunakan sebagai acuan bagi Pemerintah maupun masyarakat serta pihak-pihak terkait serta meningkatkan peran dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan kepariwisataan di daerahnya masing-masing.

Dengan pembentukan Pkdarwis di tingkat kalurahan ini diharapkan bisa meningkatnya kualitas peran dan kontribusi Pokdarwis dalam mendukung pembangunan kepariwisataan di Kalurahan Pleret, dan meningkatnya kualitas pembinaan dan pemberdayaan Pokdarwis oleh pihak-pihak terkait dalam mendukung pengembangan kepariwisataan di daerah.

Â