Hari Jadi Muda-mudi Mojokatren

12 Januari 2020
TSALIS NUR SHOLIKHAH
Dibaca 332 Kali
Hari Jadi Muda-mudi Mojokatren

infoPleret- Sabtu, 11/01 Bertempat di Halaman KUD Pleret Dukuh Keputren, Slamet Wintala memberikan restu kepada Muda-Mudi Mojokatren untuk menggelar dan melestarikan Seni Budaya Jatilan. Dimulai jam 12.00 dan istirahat jam 17.00 kemudian dilanjutkan pada malam harinya, meskipun diguyur hujan penonton tidak beranjak dari tempatnya. Anggota Polsek Pleret menerjunkan sejumlah personil guna mengamankan jalannya pertunjukan sampai dengan akhir atraksi pada jam 23.30 WIB. Dukuh keputren menyampaikan bahwa kesenian yang digelar selain menghibur masyarakat juga bertujuan untuk melestarikan budaya yang ada di wilayah Pleret agar tidak punah oleh pengaruh kesenian lainnya, disamping itu juga merupakan wujud kepedulian generasi muda dalam berkreasi di dunia seni yang cukup digemari masyarakat pada umumnya terbukti dengan banyaknya penonton yang menyaksikan hingga acara berakhir. (CM-012/JZ12 GWS)