Kenali Gejala Insomnia dan Penyebabnya

08 Mei 2019
TSALIS NUR SHOLIKHAH
Dibaca 301 Kali
Kenali Gejala Insomnia dan Penyebabnya

infoPleret-Insomnia adalah kondisi saat seseorang mengalami kesulitan untuk tidur, mempertahankan tidur, sehingga hanya tidur sebentar atau tidur dengan kualitas buruk. Kondisi ini biasanya juga disertai dengan gangguan fungsional saat bangun tidur, seperti sakit kepala. Hal tersebut tentu sangat mengganggu aktivitas dan membuat Anda terlihat lemas dan mengantuk sepanjang hari.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengetahui penyebab insomnia. Adapun beberapa penyebabnya, yaitu:

  • Stres: Stres dapat menjadi salah satu faktor yang menyebabkan seseorang dapat terkena insomnia. Bagi mereka yang mengalami stres, sulit untuk tertidur walaupun kondisi fisik mereka sudah kelelahan. Hal tersebut dikarenakan tekanan yang ada di pikiran mereka yang membuatnya selalu terjaga sepanjang malam.
  • Depresi:  Penyebab insomnia yang selanjutnya adalah depresi. Depresi membuat seseorang merasa putus asa atau memiliki perasaan emosional datar. Hal tersebut yang membuat penderita depresi sulit untuk tertidur dan akhirnya mengalami insomnia.
  • Perasaan cemas atau khawatir yang berlebihan: Kecemasan atau kekhawatiran juga dapat menyebabkan insomnia. Sebagian besar orang yang memiliki tingkat kecemasan tinggi, maka biasanya menderita insomnia.
  • Kondisi medis: Beberapa kondisi medis, seperti asma, kanker, sleep apnea, dan gangguan lainnya juga dapat menyebabkan insomnia.
  • Masalah psikologis:  Masalah psikologi yang dialami seseorang, seperti pengalaman trauma bisa juga menjadi penyebab insomnia.

Kira-kira, beberapa penyebab di atas sedang Anda alami atau tidak? sebaiknya Anda siapkan kertas dan ballpoin untuk mencatat hal-hal apa saja yang membuat Anda susah tidur. Lebih lanjut, simak penjelasan lengkap tentang penyebabnya disini: Penyebab Insomnia yang Membuat Anda Susah Tidur

Mungkin saat ini Anda bertanya-tanya, benarkah saya mengalami insomnia? Untuk menjawab pertanyaan ini maka kita harus mengatahui gejala atau ciri-ciri insomnia. Berikut gejala insomnia yang perlu Anda cermati:

  • Kesulitan untuk mulai tidur, meskipun badan terasa lelah.
  • Sering terbangun dari tidur.
  • Setelah terbangun, sulit untuk kembali tidur.
  • Selalu mengonsumsi obat tidur agar mendapatkan tidur yang nyenyak.
  • Merasa lelah dan kantuk sepanjang hari.
  • Sulit berkonsentrasi dalam pekerjaan.

Gejala-gejala tersebut mungkin saja terjadi pada orang normal, tetapi akan segera hilang dalam beberapa hari. Sedangkan pada penderita insomnia, gejala ini sering terjadi dan berlangsung lama.

Setelah paham akan penyebab dan gejala dari insomnia, sekarang kita perhatikan cara mengatasi insomnia yang mudah dan aman.

Â